Kurangnya minat baca di Indonesia tidak bisa diabaikan. Dilansir dari data penelitian yang dilakukan United Nations Development Programme (UNDP), tingkat pendidikan berdasarkan Indeks Penmbangunan Manusia (IPM) di Indonesia masih tergolong rendah, yaitu 14,6%. Tidak hanya bacaan bahasa indonesia, bacaan bahasa inggris juga kurang diminati oleh penduduk indonesia. Umumnya, permasalahan yang menyebabkan kurangnya minat bacaan bahasa inggris adalah minimnya kosa kata yang dikuasai dan topik yang kurang disukai. Untuk mengatasi permasalahan tersebut terdapat suatu cara yaitu Extensive Reading.
Dengan mengundang pembicara - pembicara yang ahli di bidang Extensive Reading, FISIP bekerja sama dengan Pusat Pengembangan Bahasa UIN Syarif Hidayatullah Jakarta mengadakan workshop untuk menjelaskan apa itu Extensive Reading dan mengapa Extensive Reading itu penting.
Workshop akan diadakan di Auditorium FISIP GF pada tanggal
5 juli 2018.
Registrasi dapat dilakukan melalui link
https://goo.gl/forms/BspjQBE3HImuTHbC3 dan melakukan pembayaran sebesar
Rp. 100.000. Pembayaran bisa dilakukan paling lambat
3 Juli 2018, ditransfer ke
Bank BNI Fatmawati a.n. UIN Syarif Hidayatullah Jakarta No Rek.
0189298613.
Untuk Informasi lebih lanjut, bisa menghubung contact person di nomor
0856 7947 124 (Miss Nur’aeni).