Pelatihan Media Pembelajaran Interaktif BIPA Dilaksanakan oleh PPB UIN Jakarta
Pelatihan Media Pembelajaran Interaktif BIPA Dilaksanakan oleh PPB UIN Jakarta

PPB News (27/09/2021) Pusat Pengembangan Bahasa UIN Syarif Hidayatullah Jakarta menyelenggarakan pelatihan internal untuk para pengajar BIPA selama dua hari, 25-26 September 2021. Pelatihan ini diadakan untuk meningkatkan kapasitas pengajar BIPA UIN Jakarta dalam menghadapi Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) BIPA. Narasumber dalam pelatihan ini, Roslina Sawitri (pengajar BIPA KNB ITB), membagikan pengalaman dan tips tentang beragam aplikasi pembelajaran interaktif untuk empat kemahiran berbahasa.

Menurut Roslina, suksesnya PJJ BIPA ditentukan terutama oleh teacher-student rapport dan engagement (keterlibatan) pemelajar terhadap kelas yang diikuti. Mengingat pemelajar tersebar di berbagai negara/daerah dengan koneksi internet yang berbeda-beda kestabilannya, pengajar perlu mengenal berbagai aplikasi pembelajaran interaktif ini dengan baik. Ada aplikasi interaktif yang ramah kuota dan dapat digunakan dalam latihan yang bersifat asinkron, tetapi harus menggunakan komputer untuk mengerjakannya, tidak cukup dengan telepon pintar. Di sisi lain ada aplikasi yang boros kuota tetapi dapat digunakan dengan praktis pada telepon pintar pemelajar. Pengajar perlu mempersiapkan kelas PJJ BIPA dengan lebih teliti dan sungguh-sungguh karena harus mempertimbangkan karakteristik pemelajar serta aplikasi interaktif yang cocok untuk digunakan.

Para pengajar BIPA PPB UIN Jakarta yang terlibat dalam pelatihan ini merasa optimis dalam menyelenggarakan PJJ BIPA ke depan karena merasa telah lebih memahami berbagai sarana pembelajaran interaktif yang dapat digunakan untuk menjamin kesuksesan PJJ. (Rosida Erowati)